Takengon – PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Takengon menggelar
kegiatan pemeriksaan dan pengecekan peralatan operasional secara menyeluruh,
Rabu (21/5/2025). Kegiatan yang dikenal dengan sebutan “gelar peralatan” ini
bertujuan untuk meningkatkan keandalan pasokan listrik dan memastikan kesiapan
petugas dalam menghadapi gangguan di wilayah Kabupaten Aceh Tengah.
Gelar peralatan dilaksanakan di halaman kantor PLN ULP Takengon dan
diikuti oleh seluruh petugas teknik serta tim pelayanan gangguan. Seluruh
peralatan kerja, mulai dari alat pelindung diri (APD), perlengkapan pemeliharaan
jaringan, hingga kendaraan operasional, diperiksa secara teliti untuk
memastikan kelayakan dan fungsi optimal.
Manajer PLN ULP Takengon, Muhammad Purkan, menegaskan bahwa kegiatan
ini merupakan wujud komitmen PLN dalam menjaga keandalan sistem distribusi
listrik di daerah tersebut. “Gelar peralatan ini bertujuan memastikan bahwa
semua perangkat yang digunakan petugas di lapangan dalam kondisi prima dan siap
pakai. Dengan kesiapan ini, kami dapat merespons gangguan listrik dengan cepat
dan tepat, sehingga pelayanan kepada masyarakat tidak terganggu,” ujarnya.
Purkan menambahkan, “Kegiatan ini juga menjadi momen penting untuk
meningkatkan koordinasi dan sinergi antar tim teknis agar saat menghadapi
kondisi darurat, seperti cuaca ekstrem atau gangguan teknis mendadak, kami
dapat bekerja secara optimal. Kami berkomitmen memberikan layanan terbaik demi
kenyamanan dan keamanan pelanggan.”
General Manager PLN Unit Induk Distribusi (UID) Aceh, Mundhakir, turut
memberikan apresiasi atas inisiatif PLN ULP Takengon. “Saya sangat
mengapresiasi langkah proaktif ini sebagai bagian dari upaya PLN Aceh dalam
menjaga keandalan pasokan listrik. Kesiapan personel dan peralatan adalah kunci
utama agar kami dapat memberikan pelayanan maksimal kepada masyarakat,” kata
Mundhakir.
Mundhakir menambahkan, “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan
kualitas layanan dan memastikan pasokan listrik yang andal, sehingga masyarakat
dapat beraktivitas dengan nyaman dan aman tanpa khawatir gangguan listrik.”
PLN ULP Takengon juga mengimbau masyarakat untuk selalu melaporkan
gangguan listrik melalui layanan Call Center PLN 123 atau aplikasi PLN Mobile
agar penanganan dapat dilakukan secara cepat dan tepat.
Dengan kegiatan gelar peralatan yang rutin dilakukan, PLN ULP Takengon
optimis dapat menjaga keandalan pasokan listrik dan memberikan pelayanan
terbaik kepada masyarakat di Aceh Tengah.
إرسال تعليق